Minut, Gemasulut.net– Bupati Minahasa Utara Joune J. E. Ganda, SE, MAP, MM, M.Si, bersama Wakil Bupati Kevin Wiliam Lotulung, SH, MH, terpilih periode 2025 – 2030,Senin (3 Maret 2025) bertempat di lapangan pemkab Minut langsung memimpin apel perdana di hadapan jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN).
Apel tersebut juga dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Minahasa Utara.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Joune Ganda menyampaikan pesan penting mengenai disiplin dalam pelaksanaan tugas. Menurutnya, situasi geopolitik internasional yang tidak menentu saat ini menjadi tantangan yang harus dihadapi dengan kemandirian dan disiplin tinggi.
“Dalam situasi geopolitik internasional yang penuh ketidakpastian seperti saat ini, kita dituntut untuk semakin mandiri dan berdiri di kaki sendiri. Hanya dengan disiplin dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab kita bisa bertahan menghadapi tantangan ini,” ujar Bupati Ganda.
Dalam wawancara ,Bupati juga menambahkan bahwa mereka berdua juga telah selesai mengikuti kegiatan retreat kepala daerah dan wakil kepala daerah se-indonesia, sebuah momen yang sangat berharga untuk memperkuat komitmen kepemimpinan kami dalam melayani masyarakat dan membangun kabupaten Minut.
Dari pengalaman tersebut kami yakin bahwa keberhasilan pembangunan tidak bisa dilakukan sendiri, hanya dengan kebersamaan dan kerjasama yang Solid kita dapat mengembalikan kejayaan di seluruh sektor.
Kami juga berkomitmen untuk mendukung cita-cita yang telah dicanangkan oleh Bapak Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, serta melaksanakan visi misi Bapak Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara Demi kemajuan daerah kita dengan semangat kerja keras kebersamaan dan dedikasi kita, pasti kita dapat membawa Minut menjadi lebih maju dan sejahtera.
Mari kita jadikan momentum ini sebagai awal yang baru untuk membangun Minahasa Utara dengan hati yang tulus , kerja yang cerdas,dan semangat yang ada.
“Kami siap mengemban Amanah ini dengan penuh tanggung jawab, dan Kami yakin bersama kita bisa mencapai kemajuan bagi seluruh masyarakat Minahasa Utara.” tutup Bupati joune Ganda di akhir wawancaranya.
(Billy Dungus)