Jadi Viral, Jomblo 68 Tahun Nikahi Cinta Pertama Saat Sekolah di SMA Don Bosco Manado

Gemasulut.co, Jakarta – Cinta datang tak mengenal usia. Seperti dialami oleh wanita ini yang baru saja dinikahi pasangannya saat berusia 68 tahun. Kisah manis perjalanan

Dua mempelai. Istimewa

cinta wanita asal Manado, Sulawesi Utara yang menikah dengan cinta pertamanya di usia 68 tahun ini pun mencuri perhatian.

Belum lama ini pengguna akun Twitter @tirtarivai jadi viral setelah berbagi kisah cinta tantenya. Pada postingan yang telah disukai 28 ribu lebih itu, Tirta menceritakan bagaimana tantenya, Elvie yang hidup melajang selama 68 tahun dan kemudian menikah dengan cinta pertamanya.

“Jatuh cinta pertama kali saat SMA pada lelaki teman sekolah, namun orangtua Tante Elvie tidak berkenan. Mereka berpisah, Tante Elvie memutuskan melajang sepanjang 68 tahun hidupnya,” cerita Tirta.

Namun, berpuluh-puluh tahun kemudian Tante Elvie dipertemukan kembali oleh cinta pertamanya, seorang jenderal tentara bintang tiga. Cinta pertama Tante Elvie yang akrab disapa Oom Fred ini merupakan duda yang telah ditinggal istrina pergi selama-lamanya, dan telah memiliki anak serta cucu.

Cinta lama Tante Elvie dan Oom Fred pun kembali bersemi. Tak lama setelah dipertemukan usai berpuluh-puluh tahun berpisah, keduanya memutuskan menikah pada 7 Maret 2020 kemarin.

“Mereka TIDAK menjalin cinta saat Oom Fred masih dalam pernikahannya yang penuh cinta dengan almh istri pertama. Jangankan menjalin cinta, bertemu dan komunikasi aja mereka berdua engga pernah dalam berpuluh tahun pisah setelah SMA, itu,” jelas Tirta. Saat dihubungi, Tirta pun menceritakan bahwa Tante Elvie dan Oom Fred bertemu kembali pada akhir tahun lalu. Keduanya adalah teman semasa sekolah menengah di SMA Don Bosco, Manado.

“Nah, kemudian Tante Elvie merantau ke Jakarta, sementara Oom Frednya jadi tentara. Bertemu lagi di Jakarta. Bulan Maret tanggal 7 mereka menikah,” ungkap Tirta seperti dilansir dari Wolipop, Selasa (10/3/2020).

Kisah manis perjalanan cinta Tante Elvie yang melepas masa lajangnya setelah 68 tahun dengan cinta pertamanya ini pun dibanjiri komentar netizen. Tak sedikit dari mereka kagum atas cinta sejati yang dialami Tante Elvie. Fanny




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *