WKI Sinode GMIM Gelar Ibadah Natal, Cynthia Erkles: Torang Semua Saling Menghargai dan Menghormati

Minut, Gemasulut.net- Komisi Pelayanan Wanita Kaum Ibu (W/KI) Sinode GMIM mengadakan ibadah menyambut Natal Yesus Kristus Jemaat GMIM Sentrum Tatelu Warukapas Kecamatan Dimembe Kabupaten Minahasa Utara. Sabtu, 9 Desember 2023.

Ibadah dipimpin oleh Pdt Jeffry Saisab STh MSi, selaku BPMS GMIM Wakil Sekretaris Koordinator Program Komisi Pelayanan Kategorial dan Lansia Sinode.

Dalam sambutan Ketua Komisi Pelayanan WKI Sinode GMIM Fenny Roring Lumanauw, menyampaikan terima kasih kepada tuan rumah dan juga seluruh WKI atas kehadirannya dalam ibadah menyambut Natal.

“Semoga damai natal saat ini menyertai kita semua dan terus menyinari WKI untuk menjadi terang ditengah pelayanan, keluarga dan masyarakat,” ucap Lumanauw.

Sementara itu, Bupati Minahasa Utara Joune Ganda, mengatakan atas nama pemerintah Kabupaten Minahasa Utara sangat berterima kasih kepada pengurus Komisi Pelayanan WKI Sinode GMIM yang sudah memilih wilayah Tatelu khususnya Jemaat GMIM Sentrum Tatelu Warukapas untuk dijadikan tempat ibadah menyambut Natal Yesus Kristus.

“Melalui ibadah Natal ini, diharapkan bisa membawa suasana damai. Apalagi kita ada di masa masa Pemilihan Umum, harus mampu meredam segala macam gejolak yang ada ditengah-tengah masyarakat. Semoga sukacita Natal ini akan membawa kedamaian walaupun kita dalam suasana tahapan Pemilu,” harap Bupati JG.

Terpisah Ketua Panitia Ibadah menyambut Natal Yesus Kristus WKI Sinode GMIM Pnt Cynthia Imelda Erkles SAB mengajak kita semua untuk menyambut natal dengan sukacita.

“Semoga damai dan sukacita natal selalu menaungi hati kita. Saat ini kita menghadapi tahun politik, saya berharap torang samua saling menghargai dan menghormati. Selamat menyambut Natal Yesus Kristus. Tuhan Memberkati kita semua,” ungkap Erkles.

Turut hadir, Sekretarus Komisi Pelayanan WKI Sinode GMIM Pnt. Sandra Rondonuwu, Ketua Panitia HUT ke-86 WKI Sinode GMIM dr Kartika Devi Tanos, seluruh pimpinan WKI Sinode, Rayon se-GMIM, WKI Wilayah Tatelu dan tamu undangan lainnya.

(*/Billy Dungus)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *